Direktur Utama LPP TVRI Gelar Pertemuan Virtual dengan Menteri Luar Negeri RI

Rizki

03 - May - 2021 22:15

Kegiatan - Nasional

Berita

Jakarta (5/3/2021) – Direktur Utama LPP TVRI Iman Brotoseno mengadakan pertemuan secara virtual dengan Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno L.P Marsudi. Pertemuan ini membahas mengenai peranan Kemenlu terkait kesediaannya dalam mengisi konten dan program pada kanal TVRI terbaru yaitu TVRI World yang diharapkan dapat diresmikan bertepatan dengan hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam paparannya, Direktur Utama LPP TVRI menyampaikan bahwa kanal baru yang diusung oleh TVRI merupakan bentuk dari keseriusan TVRI menjadi lembaga penyiaran kelas dunia yang memotivasi dan memberdayakan, melalui program informasi, pendidikan dan hiburan guna meningkatkan martabat bangsa Indonesia di mata internasional.

“Kami ingin TVRI menjadi televisi di Indoneisa yang menjadi acuan berita karena kami memberikan fakta bukan hoax” ujarnya di sela-sela pertemuan.

Pada kesempatan tersebut, Menteri Luar Negeri Retno L.P. Marsudi menjelaskan bahwa dalam mencapai tujuan tersebut harus memerlukan SDM yang bisa menunjang agar bisa memenuhi standar berita luar negeri. “TVRI harus memiliki konten yang kuat dan bervariasi. Kemenlu siap memberikan bantuan dalam bentuk kerjasama. Kalau bisa tidak hanya dengan kita saja, seluruh kementerian harus ikut berpartisipasi dalam mengusung keinginan TVRI ini, agar Indonesia semakin dikenal oleh masyarakat dunia” tambahnya.

TVRI World adalah kanal terbaru milik TVRI yang menyediakan informasi dan mampu mendorong kemajuan bangsa di kancah internasional melalui program-program yang mempromosikan Indonesia dalam wujud tayangan-tayangan berkelas dunia. TVRI World nantinya akan ditayangkan secara langsung melalui platform digital selama 24 jam per hari. Untuk nantinya dapat mengisi konten pada kanal TVRI World, tidak ditutup kemungkinan untuk memberdayakan stasiun daerah serta bekerja sama dengan Kemenlu agar bisa streaming ke seluruh perwakilan Indonesia di luar negeri.

Rencana Program TVRI World meliputi : TVRI World News, Daily Talkshow, Beautiful Indonesia, Inspiring Indonesia, Coffee break With Ambassador dan Diplomatic Corner.

Penulis : Benigno Haryadi / Rizki Octavian / Humas 

Terbaru dari Instagram