HUT Ke 58 TVRI Ditandai Pengibaran Bendera Merah Putih 1000 Meter Persegi Pada Menara TVRI Setinggi 147 Meter

Rizki

24 - Aug - 2020 17:24

Kegiatan - Nasional

Berita

Direktur Utama LPP TVRI Iman Brotoseno memimpin upacara peringatan Hari ulang tahun ke-58 TVRI di halaman kantor TVRI Pusat Senayan Jakarta. Peringatan 58 tahun TVRI kali ini sangat Istimewa dengan pengibaran bendera merah putih raksasa berukuran 1000 meter persegi pada Menara TVRI yang menjulang tinggi 147 meter lebih.

Pengibaran bendera merah putih raksasa ini dalam rangka HUT ke 58 TVRI bekerjasama dengan kwartir nasional Pramuka Indonesia berhasil memecah rekor Museum Rekor Indnesia ( MURI ) sebagai bendera terbesar di Dunia.

Direktur Utama TVRI Iman Brotoseno Selaku Inspektur Upacara menyampaikan narasi  Perjalanan 58 tahun TVRI dalam memberikan informasi, Pendidikan, hiburan yang sehat, control dan perekat sosial, serta melestarikan budaya bangsa untuk kepentingan seluruh lapisan masyarakat di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, telah membawa TVRI semakin dipercaya oleh publik.

TVRI sebagai media pemersatu bangsa telah berkembang mengikuti perjalanan bangsa Indonesia, saat ini TVRI telah menjadi institusi penting serta menjadi satu pilar perekat keutuhan NKRI. Dengan jangkauan yang sangat luas dan terbesar di Indonesia, maka TVRI menjadi kekuatan yang patut dibanggakan.

Upacara peringatan HUT ke 58 TVRI diikuti oleh anggota Dewan pengawas, jajaran Direksi , pejabat struktural dan karyawan karyawati TVRI kantor pusat dan DKI Jakarta. Upacara ini juga diikuti oleh karyawan TVRI di 30 Stasiun penyiaran daerah melalui aplikasi zoom.

Dirgahayu TVRI, media pemersatu bangsa.

Terbaru dari Instagram