Ikut Menyelam Bersama Peserta Diklat, Direktur Utama LPP TVRI Bagikan Pengalaman Underwater Cinematography

Admin

28 - May - 2024 17:05

Kunjungan Daerah - Nasional

Berita
Berita
Berita
Berita

Manado (22/05/2024) - Tidak perlu dipungkiri lagi bahwa Indonesia memiliki wisata bahari yang sangat kaya. Dengan gugusan kepulauan yang tersebar dari Sabang hingga Merauke, Indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang potensial sebagai destinasi wisata. Salah satu upaya TVRI sebagai televisi publik untuk memperkenalkan keindahan bahari tersebut adalah dengan mendokumentasikan serta menyiarkan keindahan laut nusantara melalui tayangan yang berkualitas.  

Menjawab tantangan tersebut, Pusdiklat LPP TVRI mengadakan diklat Underwater Cinematography yang dilaksanakan di Hotel NDC Resort & Spa Bunaken, Manado dari tanggal 19 sampai dengan 23 Mei 2024. Diklat tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan yang khusus bagi kamerawan yang juga penyelam agar mampu mengambil gambar berkualitas prima dengan tetap memperhatikan keselamatan.  

Dalam arahannya Direktur Utama LPP TVRI Iman Brotoseno menjelaskan bahwa menjadi kamerawan underwater tidak hanya memiliki kemampuan menyelam namun juga harus memiliki pemahaman tentang lingkungan bawah laut. Kemampuan tersebut harus dibarengi dengan adaptasi akan perkembangan teknologi.

“Menguasai kompetensi-kompetensi tersebut akan membantu seorang kamerawan bawah laut untuk menghasilkan karya yang berkualitas tinggi dan aman dalam menjalankan tugasnya. Selain itu, terus mengikuti perkembangan teknologi dan tren dalam dunia fotografi dan videografi bawah laut juga penting untuk tetap relevan dan kompetitif.” ucapnya. 

Iman Brotoseno juga mengatakan bahwa dalam memproduksi video bawah laut, tidak hanya menyampaikan keindahan bawah laut namun juga harus mempunyai nilai tersendiri dalam pesan yang disampaikan melalui video tersebut.  

“Fotografi dan videografi bawah air bukan hanya tentang keindahan visual, tetapi juga tentang bagaimana kita dapat menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga keanekaragaman hayati laut kepada dunia.”, imbuh Iman Brotoseno.  

Tidak hanya membuka diklat, Direktur Utama LPP TVRI juga ikut menyelam bersama peserta diklat. Sebagai seorang kamerawan bawah laut profesional yang telah menyelami berbagai keindahan laut di dunia, Iman Brotoseno turut berbagi ilmu bagi dengan peserta diklat mengenai pengalamannya selama ini.  

Direktur Utama LPP TVRI juga menyampaikan keinginannya untuk membuat pola acara terpadu yang diproduksi oleh TVRI Stasiun Daerah sehingga dapat memperkenalkan keindahan bahari Indonesia ke mata dunia.

Penulis : Benigno Haryadi

Penyunting : Chaerini

 

Terbaru dari Instagram