KONTINGEN OLAHRAGA TVRI SULSEL IKUT MERIAHKAN HUT KE 355 SULSEL

Humas dan Protokol

10 - Oct - 2024 20:38

Kegiatan - SULAWESI SELATAN

Berita
Berita
Berita

Kepala TVRI stasiun Sulsel A.Fachruddin mengutus sejumlah ASN terbaiknya dalam bidang olahraga untuk ikut berpartisipasi memeriahkan peringatan hari ulang tahun (HUT) ke 355 Sulsel. Berbagai cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan seperti futsal, sepak takraw, domino, catur, dan terompah. Lomba ini melibatkan instansi vertikal Se-Sulawesi Selatan dan perangkat daerah unit kerja lingkup pemprov Sulawesi Selatan.

Kepala TVRI stasiun Sulsel A.Fachruddin memberikan semangat dan dukungan terbaiknya kepada sejumlah pemain yang ikut bertanding. Berbagai cabor yang digelar tentunya dapat mengakrabkan dan memperkuat tali silaturahmi antara TVRI Sulsel dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun instansi vertikal lainnya. ASN TVRI yang bertanding diharapkan dapat menikmati olahraganya dengan tetap memberikan penampilan terbaik.

Pertandingan olahraga ini sebelumnya dibuka secara resmi oleh Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh di Lapangan Upacara Rumah Jabatan Gubernur. Peringatan HUT tahun ini mengusung tema “Sulawesi Selatan, Rumah Kita untuk Semua”. Tema ini menegaskan bahwa Sulsel bukan hanya tempat tinggal bagi berbagai suku, agama, dan budaya, tetapi juga rumah bagi kebersamaan, keragaman, dan harmoni. Dalam perbedaan, terdapat kekuatan dalam kebersamaan, tercipta kemajuan.

Pada perayaan HUT Sulsel ke-355 ini, juga akan dipilih OPD dan ASN terbaik. Kriterianya adalah mereka yang mendapatkan penghargaan terbaik, baik penghargaan internasional, nasional dan regional.

 


Penulis: Ridha Yenita/Julianifitri

Penyunting: Arnita Irawati

Terbaru dari Instagram