Kemenhub Pastikan Bandara Palu Beroperasi

1

09 - Oct - 2018 12:10

Berita - Nasional

Berita

Pelaksana tugas Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Pramintohadi Sukarno menjelaskan beberapa fasilitas pendukung dan peralatan mulai bisa berfungsi dan dioperasikan. Pramintohadi menambahkan fasilitas pendukung seperti toilet, air conditioner, dan satu unit conveyor belt bagasi dan security check point juga direposisi dari sebelumnya di selasar menjadi masuk ke gedung terminal.

Sebagian besar CCTV juga sudah dapat difungsikan kembali. Beberapa peralatan seperti genset, solar, baterai, dan sejumlah keperluan pendukung yang dikirim melalui kantor otoritas Bandar Udara Wilayah V Makssar juga telah sampai di Palu bersama dengan mobile tower navigasi penerbangan milik Airnav Indonesia.

Pelaksana tugas Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Pramintohadi Sukarno menegaskan Kemenhub sudah menugaskan Inspektur Navigasi, Bandara, dan Angkutan Udara dari Kantor Pusat untuk memberi dukungan di Bandara Palu. Saat ini, untuk mendukung operasional di Terminal, terdapat 80 personel Aviator Security yang merupakan bantuan dari Bandara Poso, Luwuk, Ampana, dan Kendari.

 

 

Dok.TVRI

Terbaru dari Instagram