Kemeriahan Konser Virtual Bimbo, Bersatu Melawan Corona di TVRI

Rizki

18 - May - 2020 12:04

Kegiatan - Nasional

Berita

Jakarta (17/5/2020) – Berlangsung di Auditorium TVRI. Konser Berbagi Kasih Bersama Bimbo, Bersatu Melawan Corona, konser ini diprakarsai oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dengan turut mengandeng Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Indika Foundation, GSI Lab serta Bank Mandiri.

TVRI Sebagai TV Nasional mendapat kehormatan sebagai tempat penyelenggaraan Konser Berbagi Kasih Bersama Bimbo yang sangat diapresiasi baik oleh Plh Direktur Utama Supriyono, Pada konser ini juga melibatkan Beberapa TV Swasta yaitu ANTV, INews, Metro TV, Net TV, dan O Channel.

Konser Virtual Berbagi Kasih Bersama Bimbo, Bersatu Melawan Corona digelar sebagai wujud penguatan solidaritas terhadap seluruh lapisan masyarakat juga khususnya para pekerja seni dalam bulan Ramadhan di tengah pandemi Covid 19. Yang dimeriahkan dengan penampilan para musisi dan artis mulai dari Bimbo, Rossa, Via vallen, Judika, Lyodra, dan artis musisi lainnya

Dalam sambutannya Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengatakan rasa terharunya karena bangsa indonesia masih punya rasa solidaritas dan  gotong royong, ide konser ini berawal Ketika beliau didatangi oleh para pekerja seni dan seniman yang mengusulkan gagasan untuk mengadakan konser virtual ini yang kemudian disambut baik.

Di puncak acara diadakan lelang motor listrik pertama buatan anak negeri yang ditandatangani langsung oleh Presiden RI Jowo Widodo, dengan juru lelang oleh ketua Kadin Rosan Perkasa Roeslani, dimana sesi lelang ini dimenangkan oleh bapak M.Nuh di angka 2,550 Miliar. Diakhir acara donasi yang terkumpul sejumlah Rp. 4.003.357.815.

Terbaru dari Instagram