19 - Nov - 2024 13:50
Kegiatan - MALUKU
Tvri sebagai lembaga penyiaran publik terus telah menjalankan peran dan fungsinya untuk menyiarkan tahapan pilkada, sehingga masyarakat dikabupaten kota se-provinsi Maluku bisa menyaksikan siaran debat publik ini baik secara terestrial maupun melalui siaran live streaming di platform media sosial. Kendati belum semua masyarakat bisa menikmati debat melalui siaran terrestrial, televisi lantaran dari 14 transmisi Tvri Maluku yang ada, hanya 7 pemancar digital dan 7 lainnya dalam kondisi analog switch off.
Debat publik calon kepala daerah baik gubernur wakil gubernur , calon bupati dan wakil bupati telah dilaksanakan. Pelaksanaan debat publik ini juga melibatkan Tvri Maluku selaku lembaga penyiaran publik. Sejauh ini Tvri Maluku telah bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum di kabupaten kota maupun provinsi dalam menyelenggarakan debat publik, dengan jumlah kegiatan sebanyak 11 kali. Dalam pelaksanaan debat tersebut disiarkan melalui live streaming dan terestrial dengan tayangan tunda. Antusiame masyarakat menyaksikan debat publik calon kepala daerah melalui siaran tvri sangat tinggi. Bukan hanya melalui live streaming youtube dan facebook saja tetapi juga melalui siaran televisi atau terrestrial. Namun dibeberapa wilayah tertentu masyarakat ada yang belum bisa menyaksikan siaran debat publik calon kepala daerah melalui channel tvri maluku. Hal ini disampaikan oleh Ketua Komisi Penyiaran Indonesia daerah Maluku, mutiara dara utama. Saat berkunjung ke Tvri Maluku bersama jajarannya dalam rangka rapat monitoring pelaksanaan siaran pilkada.
Menyikap hal ini, kepala Tvri Stasiun Maluku mengungkapkan Tvri sebagai lembaga publik telah menjalankan peran dan fungsinya untuk menyiarkan tahapan pilkada termasuk pelaksanaan debat di beberapa kabupaten kota dan juga provinsi. Keterbatasan masyarakat akan tayangan debat calon kepala daerah melalui terrestrial, televisi dikarenakan dari 14 transmisi Tvri Maluku yang ada, hanya 7 pemancar digital dan 7 lainnya dalamm kondisi analog switch off. Kendati demikian, Tvri Maluku berupaya mengakomodirnya melalui layanan live streaming di platform konten media baru.
Lebih lanjut kepala Tvri Stasiun Maluku Sanny Damanik menjelaskan meskipun Tvri telah beradaptasi di era digital. Dengan konvergensi media melalui berbagai platform media baru tetapi yang paling utama Tvri Maluku tetap dan wajib harus bersiaran terrestrial. Terkhususnya siaran atau informasi yang menyangkut kepentingan publik seperti debat publik calon kepala daerah yang maish berlangsung saat ini.
Penulis: Arni Sinurat
Penyunting: Eko Saputra Loupatty
Copyrights © 2021 - 2025 All Rights Reserved by LPP TVRI