Kunjungan Industri ke LPP TVRI, Buka Wawasan dan Bangun Semangat Siswa-Siswi SMPN 19

Januar

01 - Feb - 2023 12:26

Kegiatan - Nasional

Berita
Berita
Berita
Berita

Jakarta (27/01/2023) - Pagi itu, Jumat 27 Januari 2023, kembali TVRI  menyediakan ruang bagi pelajar-pelajar sekolah untuk mengenal dunia broadcasting, dan melihat kesibukan kerabat kerja televisi di balik layar.

Remaja-remaja kelas 9 SMP Negeri 19 Jakarta, pagi itu berkesempatan untuk hadir di studio, di tengah berlangsungnya live program Halo Dokter. Selain itu, mereka juga melihat fasilitas-fasilitas penyiaran.

Bukan hanya sebatas melihat aneka perangkat siaran, namun para pelajar itu juga mendapat pengalaman untuk mengamati kesibukan para teknisi yang mengawakinya.

“Ruang Master Control ini berfungsi sebagai pengendali utama siaran TVRI. Sebagai contoh, acara seperti Halo Dokter yang sedang berlangsung live saat ini, akan melalui Master Control terlebih dahulu, dari sini acara tersebut kemudian dipencarluaskan ke seluruh Indonesia”, ujar Kak Riki, teknisi Master Control menjelaskan kepada siswa-siswa.

Usai melihat studio 4 Berita, para siswa selanjutnya beranjak menuju OB Van. Tidak cuma melihat dari luar saja, namun pelajar-pelajar ini berkesempatan masuk ke dalam OB Van dan mendapatkan penjelasan lengkap dari teknisi OB Van, Kak Zulfan.

Guru pendamping, Merlina Sihombing menyampaikan, ”Kunjungan ini bukan hanya sangat bermanfaat, tapi lebih dari itu, anak-anak mendapat bekal yang tak ternilai harganya, sehingga anak-anak yang kelak akan memiliki profesi sebagai broadcaster, pengetahuan dasarnya sudah didapat hari ini di TVRI.”

Kunjungan yang lengkap pula dengan sekilas pengetahuan yang meliputi sejarah berdirinya TVRI serta tugas mulia sebagai pemersatu bangsa, direspon dengan antusias dan semangat oleh remaja-remaja belia ini, dengan teriakan serempak: “TVRI, Media Pemersatu Bangsa!!”

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMPN 19 Jakarta, Sri Widiningsih, yang ikut mengawal para peserta didik, mengungkapkan rasa terima kasih atas penerimaan yang sangat baik dan sangat berkesan bagi anak-anak.

“Siswa yang menjadi peserta kunjungan ini sebentar lagi akan lulus dan meninggalkan SMP untuk melanjutkan pada jenjang pendidikan selanjutnya. Kunjungan ini akan terus melekat dalam ingatan karena begitu banyaknya pengetahuan yang didapat dan membuka wawasan mereka akan berbagai profesi di dunia televisi. Dan khususnya, dengan kunjungan ini, TVRI juga membangun semangat bagi anak-anak untuk senantiasa menjaga persatuan bangsa”, imbuh Sri Widiningsih.

Langkah kecil yang dilakukan para siswa hari ini, diharapkan akan membuka jalan yang membawa kepada keberhasilan dan kesuksesan para siswa ini di masa yang akan datang.

 

Penulis: Roosita Dewi Soeroso

Penyunting: Chaerini

Terbaru dari Instagram