LPP TVRI Siap Meliput KTT G20 di Indonesia Tahun 2022

Rizki

17 - Dec - 2021 23:47

Kegiatan - Nasional

Berita

Dalam rangka kegiatan liputan KTT G20 di Indonesia pada tahun 2022, LPP TVRI telah melakukan persiapan yang matang dan terencana dengan menyelenggarakan kegiatan konsinyering di Ruang Serbaguna Hotel Salak The Heritage Bogor pada tanggal 14-16 Desember 2021. 

Dibuka oleh Direktur Program dan Berita LPP TVRI Irianto, kegiatan ini juga dihadiri secara langsung oleh Direktur Utama LPP TVRI Iman Brotoseno, Direktur Keuangan LPP TVRI Tellman W. Roringpandey, Koordinator dan Sub Koordinator terkait serta perwakilan Stasiun Daerah LPP TVRI Bali dan Riau.

Tellman W. Roringpandey dalam arahannya mengatakan bahwa kegiatan peliputan ini merupakan bentuk nyata dari arah kebijakan LPP TVRI pada periode 2020-2024. Diantaranya adalah meningkatkan kuantitas dan kualitas siaran LPP TVRI, meningkatkan kualitas infrastruktur penyiaran, meningkatkan penguatan kapasitas lembaga LPP TVRI, meningkatkan koordinasi dengan instansi pemerintah baik pusat atau daerah, serta mendorong dan memfasilitasi keterlibatan masyarakat dalam mendapatkan siaran televisi publik di Indonesia.

Dalam arahan selanjutnya, Iman Brotoseno juga menyampaikan bahwa peristiwa KTT G20 ini harus dapat dimanfaatkan oleh LPP TVRI sebagai salah satu lembaga penyiaran publik yang dimiliki oleh negara untuk menjalankan perannya sebagai media komunikasi negara kepada seluruh masyarakat Indonesia.

“KTT G20 adalah kegiatan yang membanggakan bagi Indonesia, karena di tengah situasi pandemi yang masih melanda dunia ini, Indonesia mendapat kepercayaan untuk menjadi tuan rumah KTT G20.” imbuh Iman Brotoseno selanjutnya.

Di penghujung arahannya, Direktur Utama LPP TVRI berharap dengan dilaksanakannya konsinyering ini LPP TVRI dapat memberikan siaran yang terbaik karena kesuksesan kita pada acara KTT G20 2022 ini akan sangat berpengaruh pada wajah TVRI serta Bangsa Indonesia di kancah nasional dan internasional.

Penulis: Naufal Anri Ramadhan

Penyunting: Chaerini

Terbaru dari Instagram