12 - Nov - 2024 14:34
Informasi - BALI
TVRI Bali, media layanan publik dan pemersatu bangsa, kembali menjalankan perannya dalam memberikan edukasi kepada generasi muda. Kali ini, kunjungan mahasiswa dari Universitas Slamet Riyadi Surakarta (UNISRI) Pendidikan Teknologi Informasi (PTI) pada Senin, 11 November 2024, sehubungn Kegiatan Kerja Lapangan (KKL) yang bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa pada dunia penyiaran dan teknologi yang digunakan dalam industri media.
Kunjungan diawali dengan sesi sharing session yang menarik dan interaktif oleh Kak Cakra Manuaba, Kak Andiana Dwi Eriyanti, selaku Humas TVRI Bali. Para peserta yang hadir diberikan penjelasan mendalam mengenai dunia penyiaran di TVRI Bali. Kegiatan berlangsung menarik karena diiringi dengan games dan tantangan yang menguji pengetahuan terkait TVRI.
Setelah sesi sharing, para mahasiswa diajak berkeliling ke ruang studio, master control, serta ruang editing. Mereka mendapat penjelasan langsung dari Ketua Tim Teknik, Kak Wigena Adi Kurniawan, Ketua Tim Produksi dan Penyiaran, Kak Made Ade Dwiana Putra, serta Produser Kak Yuni Trisna Dewi. Melihat lebih dekat proses produksi hingga teknis pengoperasian peralatan di balik layar, semuanya dibahas secara rinci. Suasana sangat hidup, dengan mahasiswa yang tampak antusias dan banyak bertanya untuk memahami lebih jauh mengenai proses kerja di dunia penyiaran.
Perwakilan dari UNISRI mengungkapkan kesan positif setelah kegiatan tersebut. Mereka merasa terinspirasi dan termotivasi, serta mendapat pengetahuan dan pengalaman yang berharga. TVRI Bali berharap, kunjungan industri ini akan membawa dampak yang positif bagi para mahasiswa, melahirkan generasi yang siap menghadapi perubahan dan perkembangan di era digitalisasi.
Asisten Penulis: Komang Ayu Lasmi Agustine
Penulis: Andiana Dwi Eriyanti, S.I.Kom
Penyunting: Dr. Kadek Dewi Indah Sri Laksemini, SE, MM
Copyrights © 2021 - 2024 All Rights Reserved by LPP TVRI