Menjadi Salah Satu Olahraga Ekshibisi, Kick Boxing Optimis Cemerlang

Endah

24 - Sep - 2021 22:44

PON - Nasional

Berita

Olahraga bela diri kick boxing merupakan gabungan dari beberapa cabang olahraga bela diri. Cabang olahraga ini sedang melangsungkan ekshibisi di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Melalui Pengurus Pusat Kick Boxing Indonesia (PPKBI), cabang olahraga ini dapat melangsungkan ekshibisi hingga dapat melebihi syarat yang diberikan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) agar dapat mengikuti pertandingan-pertandingan nasional lainnya. Dalam ekshibisi ini, beberapa provinsi yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Utara, Aceh dan Papua ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman turut hadir dalam eksibisi kick boxing sekaligus meresmikan jalannya acara. Dia juga menambahkan "Saya melihat kick boxing menjadi anggota baru KONI, semoga kelak bisa jadi cabang olahraga bisa diunggulkan, saya berharap kick boxing semakin maju dan semakin digemari masyarakat Indonesia". Namun perlu menjadi suatu kebanggan juga bahwa pada Sea Games 2019 lalu di Manila, kick boxing memberikan 2 medali perak dan 6 medali perunggu untuk Indonesia.

 

 

Terbaru dari Instagram