Pengembangan Potensi Studio Alam LPP TVRI

yunie

14 - May - 2019 13:40

Kegiatan - Nasional

Berita

Dalam upaya mencapai target pendapatan penjualan non siaran TVRI secara optimal,  akhir April lalu Direktorat Pengembangan dan Usaha menyelenggarakan TV Days Dengan Tema “Pengembangan Potensi Studio Alam LPP TVRI”  yang akan menjadi salah satu pilihan untuk memelihara dan meningkatkan hubungan kemitraan dengan klien potensial TVRI (kelas premium).

Tv Days sendiri dilaksanakan di Hotel Best Western pada akhir April lalu, yang dihadiri oleh Direktur Pengembangan & Usaha  Rini Padmirehatta, Direktur Umum LPP TVRI  Tumpak Pasaribu, dengan mengundang beberapa klien atau mitra TVRI, PT. MNC Picture, PT. Gama Pratama, PT. Tripar Multivisuion Plus, PT. Rapi film, PT. Dewa Emas Sejahtera, PT. Soraya intercine Film dan beberapa mitra lainnya.

Mencermati hal tersebut diatas, TV Days atau Gathering dipandang perlu sebagai salah satu media marketing yang efektif untuk saling bertukar informasi, pendekatan yang sistematis dan berkesinambungan dengan mitra, menyampaikan harapan, dan bahkan mewujudkan kesepakatan dan kerjasama. Suasana dialogis yang penuh keakraban akan mampu mengakomodasi hal-hal tersebut.

Oleh karenanya, diharapkan dengan mengoptimalisasi kondisi Studio Alam dan meningkatkan  mutu pelayanan akan sejalan dengan seberapa besar pelanggan siap menjadi mitra TVRI yang setia. Semakin tinggi kesediaan pelanggan membayar untuk suatu produk .

Diharapkan Klien TVRI akan mendapatkan pelayanan yang memuaskan dan citra TVRI yang solid menjadi cermin bagi klien potensial lainnya yang akan melakukan kerjasama dengan TVRI selanjutnya. Direktorat PU khususnya di satker Penjualan, Pemasaran Non Teknik optimis dengan adanya TV Days akan meningkatkan hubungan kemitraan antara Direktorat Pengembangan Usaha dengan mitra kerjanya.

Terbaru dari Instagram