REBRANDING TVRI BUKAN SEKADAR GANTI LOGO

1

03 - Apr - 2019 14:42

Informasi - Nasional

Berita

A.    PENGANTAR

Logo memang harus diakui menjadi bagian yang paling banyak dibicarakan dalam proses rebranding LPP TVRI. Meski ini yang ke delapan, untuk pertama kali pula proses rebranding LPP TVRI menggunakan brand consultant. DMID, yang menjadi konsultan LPP TVRI telah berpengalaman dalam membuat banyak brand perusahaan. LPP TVRI tidak lagi mengganti logo dengan pola sayembara atau dibuat internal secara interanal. Karena brand memang bukan sakadar logo, brand itu juga soal corporate image yang akhirnya sampai budaya organisasi (corporate culture).

Jika kita hanya mesimplifikasi rebranding sampai logo, maka perdebatan kita hanya berhenti pada hal yang sangat subjektif, suka atau tidak suka. Orang lalu tidak diajak melihat bagaimana aplikasi semua unsur rebranding. Untuk pehaman mengenai apa saja unsur rebranding LPP TVRI berikut penjelasannya.

I.          LOGO

Logo LPP TVRI menggunakan satu bulatan berwarna biru dengan tulisan RI (Republik Indonesia) yang sangat menonjol di dalamnya, yang memberi kesan bahwa LPP TVRI kini goes to the world. Memang ini bagian dari visi LPP TVRI ke depan untuk menjadi world class public broadcasting.

 

II.         WARNA

LPP TVRI hanya menggunakan dua warna pada logo untuk komunikasi visual nya. Warna trusted blue solid, digunakan untuk corporate color. Warna ini diambil dari warna biru laut dan langit Indonesia. Trusted blue menjelaskan ketegasan, simple dan elegan. Sementara untuk layar menggunakan warna putih, dengan transparansi 80%. Warna putih digunakan untuk logo bug, dan promo bug, below the line dan social media. Putih menjelaskan fleksibelitas, mudah beradaptasi dengan perubahan.

III.    SUPER GRAFIS

Super grafis adalah bentuk turunan dari logo yang menggunakan tiga bulatan, satu bulatan besar, satu bulatan sedang dan satu bulatan kecil. Ini melambangkan universe atau jagad raya. Tiga bulatan juga menelaskan satu dunia, satu Indonesia dan satu LPP TVRI. Elemen super grafis digunakan untuk komunikasi visual pada layar kaca, below the line, dan media social. Fungsi super grafis adalah menampung elemen elemen visual yang tidak bisa ditampung oleh logo.

Super Grafis terdiri dari lima warna. Biru dan turunannya untuk semua program yang berbasis informasi. Hijau dan turunannya untuk program berbasis ilmu pengatahuan, agama dan kebudayaan. Warna merah untuk olahraga, warna ungu dan turunannya untyuk program hiburan dan warna orange dan turunan untuk program anak-anak. 


 

IV.       TIPOGRAFI

Brand besar memang tak banyak menggunakan font. Karena itu hanya dua huruf saja yang digunakan oleh LPP TVRI yakni Avenir dan Gotham (dengan segala turunanya). Penggunaan hanya dua huruf dibuat untuk menjaga konsistensi cara berkomunikasi visual. Mulai dari logo, layar kaca sampai ke unsur perkantoran.

V.        FOTOGRAFI

Dalam rebranding LPP TVRI juga diatur mengenai standard fotografi baik individual maupun fotografi program. Fotografi LPP TVRI untuk standard individual dibuat dengan gaya yang luwes, ramah dan smart casual. Proses ini sengaja dibuat agar image perubahan dari kesan sebagai Lembaga birokrasi kini menjadi Lembaga kreatif. Untuk fotografi program menampilkan kesan yang ceria, deep of feel dan fokus.

 

B.        PENUTUP

Perpaduan lima unsur ini lalu dibuat ke dalam aplikasi. Aplikasi terpenting adalah pada layar yang kemudian dikenal dengan nama channel branding. Di sinilah LPP TVRI menggunakan untuk logo bug, channel id, dan channel sting berikut dengan sting tune nya. Super grafis mengubah tampilan layar dalam promo bug, promo template, in pointer menu dan lain lain. Sementara implementasinya di program atau news dikenal dengan istilah news/program package berupa opening tune, lower third, window atau split box dll.

Kedua adalah aplikasi perkantoran berupa nama kantor, kendaraan operasional, surat-menyurat sampai ke seragam karyawan. Semua diatur standard dan seragam dalam penerapannya mulai dari kantor pusat sampai daerah.

 

 

Terbaru dari Instagram