07 - Nov - 2024 16:28
Kegiatan - SULAWESI SELATAN
Kepala Stasiun TVRI Sulsel, A.Fachruddin menerima kedatangan Tim Pengembangan Usaha (PU), Tim Konten Media Baru (KMB), Tim Keuangan dan Umum TVRI Jawa Timur dalam rangka Studi Banding untuk meningkatkan system pelayanan internal Tata Kelola Umum dan Reformasi Birokrasi, serta supporting unit bagi core business. Kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 25 sampai dengan 27 Oktober.
Pelaksanaan Tata Kelola pada unit kerja Umum dan Reformasi Birokrasi TVRI Stasiun Jawa Timur memerlukan penataan pengelolaan SDM, pengelolaan PBJ serta peningkatan pengembangan SDM agar layanan umum sebagai supporting core business dapat lebih baik lagi. Kunjungan ini pun diharapkan dapat meningkatkan dan memperbaiki kualitas kinerja organisasi antar TVRI dengan jalinan relasi dan mempererat komunikasi serta wawasan dari organisasi.
Selain berdiskusi terkait tata kelola pelaksanaan tugas, Tim TVRI Jawa Timur juga melakukan studi banding tata ruang dengan berkeliling ke sejumlah ruangan kerja TVRI Sulsel, seperti ruang editing, newsroom hingga studi TVRI Sulsel.
Kegiatan seperti ini diharapkan bisa menjadi sarana untuk bertukar pikiran, membangun hubungan kerjasama, dan meningkatkan eksistensi dengan melakukan evaluasi diri demi kemajuan TVRI kedepannya.
Penulis: Ridha Yenita/Julianifitri
Penyunting: Arnita Irawati
Copyrights © 2021 - 2025 All Rights Reserved by LPP TVRI