Sepakat Sebarkan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, LPP TVRI Lakukan Pertemuan dengan BRIN untuk Bekerja Sama

Januar

31 - Mar - 2023 11:25

Kegiatan - Nasional

Berita
Berita
Berita
Berita

Jakarta (27/03/2023) - LPP TVRI mengadakan pertemuan dengan BRIN di Gedung Penunjang Operasional (GPO) Kantor Pusat LPP TVRI. Pertemuan ini dihadiri oleh Irianto selaku Direktur Program dan Berita LPP TVRI, Rini Padmirehatta selaku Direktur Pengembangan Usaha LPP TVRI, Driszal Eryantoni selaku Kepala Biro Komunikasi Publik Umum dan Kesekretariatan BRIN, beserta jajaran tim kerja terkait. Kunjungan kerja tersebut dilakukan untuk menjalin kerja sama antara BRIN dan LPP TVRI dalam rangka penyebaran informasi.

Direktur Pengembangan dan Usaha LPP TVRI, Rini Padmirehatta, dalam sambutannya menyampaikan hal yang terkait kerja sama antara BRIN dan LPP TVRI adalah untuk dihasilkannya Surat Perjanjian Kerjasama atau MOU (Memorandum of Understanding).

”Direktorat Pengembangan Usaha LPP TVRI dalam hal kerja sama tentu kami mendukung hal ini, dan kami memang terikat dengan Peraturan Pemerintah Nomor 66 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang turunannya secara internal adalah Perdir Nomor 04 yang memuat mengenai kerja sama, Kami sangat menyambut baik kerja sama ini. Dan ke depannya diharapkan rangkaian kerja sama antara BRIN dan LPP TVRI dapat berkolerasi dengan baik.

Direktur Program dan Berita LPP TVRI, Irianto, dalam sambutan selanjutnya juga mengatakan bahwa Direktorat Program dan Berita LPP TVRI sudah memfokuskan pada pelaksanaan kerja sama produksi. Sementara untuk hal-hal yang terkait dengan pembiayaan, misalnya untuk sosialisasi kegitan BRIN yang memang memiliki mata anggaran khusus untuk acara tersebut, maka hal tersebut akan ditangani oleh Direktorat Pengembangan dan Usaha.

Driszal Eryantoni selaku Kepala Biro Komunikasi Publik Umum dan Kesekretariatan BRIN berharap kerja sama ini dapat segera direalisasikan untuk dapat meningkatkan literasi masyarakat terkait ilmu pengetahuan dan teknologi.

“BRIN berharap rencana kerja sama dan membuat MOU (Memorandum of Understanding) dapat dilakukan sesegera mungkin agar kami segera membuatkan riset dan inovasi. Kami berharap, berita dan inovasi yang telah dibuat oleh BRIN, semua informasi dari luar angkasa, darat dan laut, dapat disebarluaskan. Jadi itu adalah suatu sumber dan bahan yang kita kemas sedemikian rupa agar dapat sama-sama meningkatkan literasi masyarakat terkait dengan iptek.” Ujar Driszal Fryantoni dalam sambutannya.

Melalui kerja sama ini diharapkan agar LPP TVRI dan BRIN dapat menyajikan konten-konten yang berkualitas dan bermanfaat sehingga dapat diterima dan dicerna dengan baik oleh masyarakat secara luas hingga pada akhirnya dapat mencerdaskan kehidupan bangsa.

 

Penulis: Eka Prysaputra - Kartika Widiasari

Penyunting: Chaerini

Juru Foto : JFM

Terbaru dari Instagram