09 - Oct - 2018 11:52
Berita - Nasional
Direktur Umum LPP TVRI Tumpak Pasaribu bertolak ke Stasiun Penyiaran Sulawesi Tengah pada Senin, 8 OKtober 2018. Bertempat di Jl. Undata No.1, Palu Direktur Umum LPP TVRI memimpin acara serah terima jabatan Kepala Stasiun Sulawesi Tengah sebelumnya yaitu Bapak Miswarudin kepada Kepala Stasiun Sulawesi Tengah yang baru, Bapak Agus Kismadi. Dihadiri oleh karyawan TVRI Stasiun Sulawesi Tengah.
Sebelumnya, Bapak Agus Kismadi resmi dilantik sebagai Kepala Stasiun Sulawesi Tengah di Kantor Pusat LPP TVRI pada tanggal 28 September 2018 lalu bertepatan dengan bencana alam gempa dan tsunami yang menimpa Donggala, Sigi, dan Palu. Serah terima jabatan dilaksanakan di lapangan terbuka, di atas puing-puing bangunan kantor Stasiun Sulawesi Tengah.
Kantor Stasiun Penyiaran Sulawesi Tengah tidak luput dari bencana alam gempa dan tsunami di Palu. Kedatang Direktur Umum LPP TVRI sekaligus untuk meninjau Kantor Stasiun Sulawesi Tengah yang rata dengan tanah akibat gempa dan tsunami.
Dok.TVRI
Copyrights © 2021 - 2025 All Rights Reserved by LPP TVRI