TVRI Jawa Tengah Gelar Program Siaran Partisipatif

Naufal Anri

24 - Sep - 2024 01:08

Kegiatan - Nasional

Berita
Berita
Berita
Berita

Semarang (23/09/2024) - TVRI Jawa Tengah dengan bangga melaksanakan Program Siaran Partisipatif bertema Reformasi Birokrasi, sebagai bentuk sinergi dengan pemerintah daerah untuk mendukung peningkatan kualitas layanan publik. Dalam edisi kali ini, TVRI Jawa Tengah bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Karanganyar dan Blora, menghadirkan program bertajuk "Lincakan", sebuah variety show yang tidak hanya disiarkan live melalui kanal YouTube TVRI Jawa Tengah, tetapi juga akan disiarkan di saluran TVRI Jawa Tengah.

Produksi program ini berlangsung pada 19-21 September 2024 di Pendopo Kabupaten Karanganyar dan Blora. Selain menyoroti diskusi terkait reformasi birokrasi, program ini turut melibatkan partisipasi masyarakat dengan menyajikan bazar kuliner dan pertunjukan seni lokal, menjadikan acara lebih interaktif dan mendekatkan masyarakat dengan pemerintah daerah. Selama pelaksanaan, dilakukan pula penandatanganan Nota Kesepahaman antara TVRI Jawa Tengah dan kedua pemerintah daerah sebagai landasan kolaborasi jangka panjang.

Pemerintah Kabupaten Karanganyar dan Blora menyambut baik program ini, menganggapnya tidak hanya sebagai media hiburan bagi masyarakat, tetapi juga sebagai sarana promosi budaya lokal. Program "Lincakan" memungkinkan potensi daerah ditampilkan secara luas, baik melalui TVRI maupun platform digital.

TVRI Jawa Tengah berharap keberhasilan Program Siaran Partisipatif ini dapat menginspirasi kabupaten dan kota lain di Jawa Tengah untuk berpartisipasi dalam program bertema reformasi birokrasi serupa. Melalui kolaborasi ini, TVRI berkomitmen mendukung upaya pemerintah daerah dalam memperkenalkan reformasi birokrasi dan budaya lokal kepada khalayak luas. Diharapkan, inisiatif ini akan semakin memperkuat peran TVRI sebagai mitra strategis pemerintah dalam pembangunan daerah serta mempererat hubungan antara masyarakat dan pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Penulis: Haya U & Naufal Anri

Penyunting: Eleonora S.

Terbaru dari Instagram