TVRI Stasiun Jambi Menggelar Apel Kesadaran Nasional

Yazit

18 - Dec - 2024 04:07

Berita - Nasional

Berita
Berita
Berita

TVRI stasiun Jambi menggelar apel kesadaran nasional yang di ikuti seluruh karyawan dan karyawati TVRI Stasiun Jambi, Selasa, 17 Desember  2024.

Sebagai pembina upacara, Kepala TVRI Stasiun Jambi, Herly Marjoni, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pegawai TVRI Jambi atas capaian Kinerja tahun 2024. Herly Marjoni juga mengingatkan masih ada beberpa program spesial menjelang akhir tahun menjadi konsen kerabat kerja produksi, seperti rencana konser akhir tahun berkolaborasi serta menauport program TVRI nasional. 
Diawal tahun 2025, ada rangkaian perayaan Ulang tahun Provinsi Jambi, serta persiapan program unggulan ramadhan seperti lomba Dai cilik dan  tahfidz yang bertujuan menyemarakkan Syiar islam di bulan Ramadhan.

Herly Marjoni berharap pegawai TVRI stasiun Jambi berkinerja baik serta meningkatkan kompeten diri. .
Herly Marjoni juga menegaskan pentingnya melakukan evaluasi secara berkala dalam setiap tugas dan pekerjaan. Evaluasi bukan hanya untuk mengukur capaian output program tetapi juga evaluasi outcome atau kemanfaatan dari setiap acara.

 

Penulis : Yazit Santoso

Penyunting ; Herly Marjoni

Terbaru dari Instagram