TVRI dan PBNU Tandatangani Nota Kesepahaman Optimalisasi Nilai-Nilai Ke Indonesiaan dan Keagamaan

Rizki

22 - Aug - 2020 16:07

Kegiatan - Nasional

Berita

Sabtu (22/08/2020) – Penandatanganan Nota Kesepahaman dilakukan oleh Direktur Utama LPP TVRI Iman Brotoseno dan  Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Prof. Dr. KH. Said Aqil Siroj bertempat di Lobby GPO Lantai 3, TVRI Senayan Jakarta.

Kerja sama TVRI dan PBNU meliputi kegiatan keagamaan, nilai-nilai kebangsaan dan berbagai bidang konten program lainnya yang bertujuan mencerdaskan masyarakat. PBNU dinilai memiliki visi yang sama dengan TVRI menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Direktur Utama LPP TVRI, dalam sambutannya menyatakan TVRI dan PBNU mempunyai catatan sejarah sebagai salah satu penjaga ke Bhinekaan Indonesia, penjaga kemajemukkan, dan penjaga kebangsaan Indonesia. Sebagai Lembaga penyiaran publik TVRI mempunyai tugas menyatukan bangsa memalui program acara yang mendidik dan mencerdaskan.   

Ketua Umum PBNU Prof. Dr. KH. Said Aqil Siroj menyampaikan apresiasinya atas kerjasama TVRI dan PBNU, dalam menyebarluaskan ilmu yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat dengan kondisi yang carut marut perlu saling berpegangan tangan dalam menjaga keutuhan NKRI, bukan hanya keutuhan geografis tetapi juga keutuhan budaya, jati diri dan agar Indonesia menjadi bangsa yang religius, nasionalis, ramah, santun, dan beradab yang menghormati Bhineka Tunggal Ika.

Menurut Ketua Umum PBNU “Berbeda dengan Negara lainnya, Indonesia sebagai Negara yang masyarakatnya majemuk mampu hidup berdampingan, damai, rukun, walaupun ada konflik tetapi tidak sampai bertahun. Hal ini karena Indonesia sebagai Negara yang mayoritas beragama Islam yang dibangun di atas budaya, infrastruktur yang kuat berdasarkan Bhineka Tunggal Ika yang menjadikan Indonesia damai. ” ujarnya

Penandatanganan Nota Kesepahaman ini juga dihadiri oleh ketua Dewan Pengawas LPP TVRI, Arief Hidayat Thamrin, jajaran Direksi TVRI dan jajaran pengurus PBNU.

Terbaru dari Instagram