Tim Biliar Gorontalo Berlatih Keras untuk Raih Medali di PON Papua

Endah

25 - Sep - 2021 01:13

PON - Nasional

Berita

Beberapa hari menjelang PON XX Papua 2021, tim biliar Gorontalo telah fokus pemusatan pelatihan daerah. Di cabang olahraga biliar, Gorontalo hanya mempersiapkan satu atlet untuk PON Papua, yaitu Leo Aco Puluhulawa. Pelatih biliar Gorontalo, Irwan Samir mengatakan Leo Aco dapat mengikuti PON karena mampu mengalahkan atlet-atlet biliar Gorontalo lainnya bahkan atlet daerah lainnya ketika turnamen di Yogyakarta. Irwan juga menambahkan jika ia yakin Leo dapat meraih medali di PON Papua. Selama pemusatan latihan setiap atlet termasuk cabor biliar dituntut untuk latihan dengan menu tertentu telah dilatih untuk konsisten dan disiplin waktu serta asupan gizi.

Terbaru dari Instagram